IPM Mahulu dan Kubar Paling Rendah, DPRD Kaltim Desak Unmul Buka Akses Khusus

Halokubar.com – Indeks Pembangunan Manusia (IPM) di Kabupaten Mahakam Ulu (Mahulu) dan Kutai Barat (Kubar) masih menjadi yang terendah di Kalimantan Timur. Hal ini disorot Wakil Ketua DPRD Kaltim, Ekti Imanuel, yang meminta Universitas Mulawarman (Unmul) memberikan jalur khusus bagi putra-putri daerah tersebut.
“IPM kita di Mahulu itu juara satu dari bawah. Kubar juga termasuk paling bawah. Ini harus jadi perhatian serius,” kata Ekti kepada wartawan usai rapat kerja, Rabu (30/4/2025).
Menurut Ekti, rendahnya kualitas SDM di dua kabupaten tersebut dipicu minimnya akses terhadap pendidikan dan layanan kesehatan. Karena itu, ia mendorong Unmul untuk berperan aktif membuka akses lebih luas.
“Kita minta ada penguatan akses pendidikan bagi mereka. Beri jalur khusus agar anak-anak dari Mahulu bisa kuliah di Unmul,” ujarnya.
Ia menilai akses geografis menjadi tantangan tersendiri, terutama di Mahulu yang tergolong terisolasi. Menurutnya, kebijakan afirmatif dari Unmul sangat dibutuhkan agar pemerataan pendidikan tinggi di Kaltim bisa tercapai.
Tak hanya itu, Ekti juga menyoroti kebijakan Pemerintah Kabupaten Mahulu yang dinilai lebih banyak menggandeng kampus dari Pulau Jawa.
“Seharusnya ada kerja sama strategis dengan Unmul. Ini universitas negeri kebanggaan Kaltim, kenapa malah lebih banyak menggandeng kampus di Jawa?” tegasnya.
Ekti berharap langkah kolaboratif antara pemerintah daerah dan Unmul dapat segera diwujudkan agar masalah IPM di wilayah pedalaman tidak terus berlarut.(kar)