KaltimKutai Barat

Peralihan Nakoda di BPK, Wakil Bupati Kutai Barat Harapkan Lanjutan Kinerja yang Baik!

Wakil Bupati Kutai Barat, Nanang Adriani (Foto: Halokubar/Fitrah)

Halokubar.com – Wakil Bupati Kutai Barat, Nanang Adriani, memberikan tanggapan terkait serah terima jabatan di Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Tim setelah menghadiri acara pisah sambut Penjabat Gubernur Kaltim.

Dalam wawancara, Nanang menyatakan harapannya agar pemimpin baru BPK dapat melanjutkan tugas penting dalam mengawal dan mengevaluasi pembangunan di Kutai Barat.

“Harapan kita tetap sama seperti kepala BPK yang lama,” ujarnya di kantor BPK perwakilan Kaltim Jumat (7/3/2025).

Ia mengapresiasi jasa kepala BPK sebelumnya yang telah membina dan mendampingi pemerintah daerah dalam penataan keuangan.

Nanang menekankan pentingnya keberlanjutan dalam pengawasan dan evaluasi untuk memastikan pembangunan yang efektif dan efisien.

“Kami berharap pemimpin baru dapat terus mendukung kami dalam hal ini,” tambahnya.

Dengan adanya perubahan kepemimpinan di BPK, Nanang optimis bahwa sinergi antara pemerintah daerah dan BPK akan semakin kuat. Dia percaya bahwa kolaborasi yang baik akan membawa dampak positif bagi pembangunan Kutai Barat ke depan.(ftr/kar)

Related Articles

Leave a Reply

Back to top button